Usaha takjil merupakan salah satu ide bisnis yang dapat Anda coba saat bulan Ramadhan. Takjil merupakan kudapan berupa makanan maupun minuman yang disantap segera setelah waktu berbuka puasa tiba. Berjualan takjil di bulan puasa memiliki peluang dengan keuntungan besar karena akan ada banyak masyarakat yang mencari untuk membelinya. Oleh sebab itu, Ramadhan adalah waktu yang tepat bagi Anda untuk merintis usaha sendiri. Anda dapat menjajakan takjil yang dibuat sendiri di rumah atau mencari distributor untuk menjualnya kembali. Lantas apa saja usaha takjil yang paling laris di bulan puasa, berikut beberapa daftarnya yang dapat Anda jadikan referensi.
Ide Jualan Takjil di Bulan Puasa
1. Gorengan
Gorengan sudah menjadi salah satu makanan yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia saat berbuka puasa. Oleh karena itu, menjual aneka gorengan dapat menjadi pilihan bagi Anda yang ingin membangun usaha takjil di bulan Ramadhan. Berbagai jenis gorengan yang dapat Anda jual yakni tahu isi, mendoan, bakwan, cireng, pisang goreng, dan lain sebagainya.
2. Kolak
Kolak juga termasuk dalam ide usaha takjil yang paling laris di bulan puasa. Terdapat berbagai jenis kolak yang dapat Anda pasarkan kepada para pelanggan di bulan Ramadhan. Salah satu yang paling populer, yakni kolak pisang. Selain itu, Anda juga bisa menyajikan kolak ubi, kolak labu, kolak singkong, dan isian lainnya.
3. Es kelapa
Salah satu minuman yang bisa dijadikan ide usaha takjil ialah es kelapa muda. Selain nikmat, es kelapa juga terasa sangat menyegarkan di tenggorokan. Terlebih, sensasi dingin minum es kelapa juga dilengkapi dengan potongan buah kelapa muda yang lembut sehingga terasa lebih nikmat. Untuk menambah cita rasa, es kelapa biasanya disajikan dengan air gula atau sirup. Anda juga dapat menambahkan variasi isian, seperti jelly atau nata de coco sehingga rasanya lebih nikmat.
4. Es buah
Es buah merupakan salah satu minuman nikmat yang cocok untuk disajikan saat buka puasa. Jadi Anda dapat mencoba untuk menjual es buah untuk takjil di bulan Ramadhan. Sesuai dengan namanya, minuman dingin ini berisi aneka jenis buah segar sehingga menjadi pelepas dahaga yang cocok untuk berbuka puasa. Untuk membuatnya, aneka buah segar yang dipotong-potong diberi campuran air es, sirup, dan susu kental manis.
5. Es cendol
Es cendol termasuk kedalam minuman tradisional yang banyak digemari sehingga dapat Anda jadikan pilihan usaha takjil. Cita rasa es cendol yang manis dan menyegarkan pasti disukai oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Minuman yang berasal dari tanah Sunda ini terbuat dari tepung hunkwe atau tepung kacang hijau dan memiliki warna hijau cerah. Biasanya, es cendol disajikan bersama dengan santan dan air gula merah sehingga terasa nikmat. Bisa juga diberi tambahan daun pandan sehingga lebih segar. Anda juga dapat memberi tambahan isian pada es cendol berupa durian atau nangka sehingga rasanya semakin lezat.
6. Es pisang ijo
Hidangan tradisional lainnya yang dapat Anda jadikan ide usaha takjil adalah es pisang ijo. Es yang berasal dari Makassar ini dibuat dengan isian pisang yang dibalut dengan lapisan tepung berwarna hijau. Dalam penyajiannya, potongan pisang tersebut dicampur dengan kuah kental yang berasal dari olahan santan dan tambahan sirup. Rasanya yang manis dan menyegarkan membuat es pisang ijo banyak diminati oleh berbagai kalangan saat berbuka puasa.
7. Bubur sumsum dan biji salak
Bubur sumsum yang disajikan bersama biji salak juga menjadi primadona takjil di bulan puasa sehingga Anda dapat menjadikannya sebagai ide usaha. Bubur sumsum dapat dibuat dengan mudah menggunakan tepung beras dan campuran santan. Sementara biji salak, terdiri dari ubi jalar dan tepung sagu sebagai bahan utamanya. Ketika disajikan bersama, bubur sumsum dan biji salak tersebut akan disiram dengan kuah gula sehingga rasanya semakin lezat.